Hujan Lebat dan Angin Kencang, Waspada Pohon Tumbang

Anggota Koramil 11 Pebayuran Serma Yon Hendra mengimbau warga di Pebayuran, Kabupaten Bekasi untuk selalu waspada pohon tumbang saat hujan disertai angin kencang.
Anggota Koramil 11 Pebayuran Serma Yon Hendra mengimbau warga di Pebayuran, Kabupaten Bekasi untuk selalu waspada pohon tumbang saat hujan disertai angin kencang.

BERITACIKARANG.COM, PEBAYURAN  – Hujan deras disertai angin kencang, belakangan ini kerap terjadi di beberapa wilayah Kabupaten Bekasi dan sekitar. Kondisi ini menimbulkan banyak kejadian tak terduga, seperti pohon tumbang yang bisa saja menimpa pengendara sepeda motor maupun mobil.

BACA: Masuki Musim Hujan, Kabupaten Bekasi Waspadai Bencana Hidrometeorologi

Bacaan Lainnya

Guna mengantisipasi risiko tersebut, anggota Koramil 11 Pebayuran Serma Yon Hendra mengimbau warga untuk selalu waspada dan lebih berhati-hati terhadap ancaman pohon tumbang serta tidak berteduh di bawah pohon yang rimbun saat hujan disertai angin kencang.

“Masyarakat harus waspada akan cuaca ekstrem. Salah satu dampaknya adalah pohon tumbang yang dapat menimpa pengguna jalan,” ungkap Serma Yon Hendra usai melakukan pemotongan pohon randu atau kapuk yang sudah rapuh di Jalan Raya Pebayuran, Kampung Kedung Lotong, RT 01 RW 06 Desa Bantarjaya, Kecamatan Pebayuran, Kabupaten Bekasi.

Hendra menyebut pemotongan pohon tersebut dilakukan bersama dengan aparatur Pemerintah Desa Bantarjaya berdasarkan hasil kesepakatan rapat minggon di desa setempat. Kegiatan pemotongan pohon melibatkan Sekretaris Desa Bantarjaya Ayi Juhaeri, Para Kepala Dusun, Ketua RT dan warga.

“Ini kita lakukan untuk menghindari terjadi pohon tumbang yang dapat menimpa pengguna jalan saat hujan dan angin kencang,” kata Babinsa Desa Bantarjaya itu. (dim)

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Pos terkait