Hingga Larut Malam, Anggota Polsek Muaragembong Masih Jalani Proses Penyelidikan di SMA Negeri 1 Muaragembong

polsek muaragembong kumpulkan bukti dan saksi
polsek muaragembong kumpulkan bukti dan saksi

BERITACIKARANG.COM, MUARAGEMBONG – Jajaran anggota Polsek Muaragembong, Kamis (02/03) malam masih melakukan penyelidikan lanjutan perihal ambruknya atap bangunan SMA Negeri 1 Muaragembong beberapa waktu lalu.

Pantauan dilokasi, hingga pukul 23.00 WIB, Kanit Reskrim Polsek Muaragembong, Aiptu Sugiharto beserta anggota Unit Reskrim Bripka Rusnata dan Kanit Intel Polsek Muaragembong, Aipda Dedi Dahmudi masih tampak mengumpulkan data dan keterangan para saksi.

Bacaan Lainnya

Penyelidikan lebih lanjut tersebut, dilakukan di Tempat Kejadi Perkara (TKP) di SMA Negeri 1 Muaragembong yang berada di Jl. Pantai Laut No 1, Desa Pantai Mekar, Kecamatan Muaragembong.

Seperti diketahui, atap di dua kelas di SMAN 1 Muaragembong  ambruk pada Selasa, (28/02) lalu sekitar pukul 08.30 WIB. Atap yang rubuh itu tersusun dari rangka yang terbuat dari baja ringan dan dipasangi genteng serta eternit. Namun, atap akhirnya ambrol karena rangka baja tersebut tidak mampu menahan beban atap.

Di dekat dua kelas yang atapnya ambruk tersebut terdapat prasasti yang memuat keterangan bangunan. Rupanya gedung tersebut baru dibangun pada 2014 atau tiga tahun lalu menggunakan dana Anggaran Pendapatan Belanja Negara, hasil kerja sama Direktorat Pembinaan SMA serta dana swadaya SMAN 1 Muaragembong. (BC)

Pos terkait