BERITACIKARANG.COM, CIKARANG PUSAT – Penjabat (Pj) Bupati Bekasi Dani Ramdan berharap kafilah Kabupaten Bekasi dapat merebut gelar juara umum pada MTQ Jawa Barat (Jabar) tahun 2024.
BACA: Setelah 30 Tahun Kabupaten Bekasi Kembali Jadi Tuan Rumah MTQ Jabar
Untuk memotivasi sekaligus memfasilitasi peserta yang akan berjuang membawa nama Kabupaten Bekasi pada ajang tersebut, Pemerintah Kabupaten Bekasi menyiapkan bonus bagi mereka yang berjasil meraih juara.
“Bagaimana untuk jadi juara umum itu? Tentu berlatih, persiapan yang bagus, lalu kita akan siapkan bonus,” ungkap Dani Ramdan.
Adapun besaran bonus tersebut untuk Juara 1 diberikan sebesar Rp 100 juta, Juara 2 Rp. 60 juta dan Juara 3 sebesar Rp. 40 juta.
Dani menuturkan, selain sukses sebagai penyelenggara, Kabupaten Bekasi mesti meraih sukses mengenai prestasinya. Apalagi harapannya nanti para juara dari Kabupaten Bekasi ini mampu menjadi wakil Provinsi Jawa Barat meraih prestasi pada MTQ Nasional.
“Karena kami sangat mengapresiasi perjuangan para Qori-qoriah yang akan mewakili,” jelas Pj Bupati Bekasi.
Untuk diketahui, Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) Ke-38 Tingkat Provinsi Jawa Barat rencananya akan digelar di Kabupaten Bekasi pada 27 April sampai dengan 4 Mei 2024 mendatang. (DIM)
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS