BERITACIKARANG.COM, SUKATANI – Pemerintah Desa Sukamulya, dipimpin Kepala Desa Umin Suminta melakukan kegiatan Jum’at Bersih dengan membersihkan tumpukan sampah dan eceng gondok di Kali Cikarang, Jum’at (20/01) pagi.
BACA : Kades Sukamulya Bersihkan Kali Cikarang dari Tumpukan Sampah dan Eceng Gondok
Tokoh Pemuda Sukatani, Soerjana Kusnadi mengatakan kegiatan Jum’at Bersih dengan membersihkan Kali Cikarang sudah sepatutnya dilakukan oleh Pemerintah Desa Sukamulya.
“Sayangnya, sampah dan eceng gondok itu hanya didorong, bukan diangkat lalu dibuang ke tempat pembuangan,” kata Soerjana Kusnadi, Jum’at (20/01) malam.
Menurut dia, jika upaya yang dilakukan pihak Pemerintah Desa Sukamulya hanya sebatas itu, bukanlah sebuah penyelesaian. “Karena hanya menimbulkan persoalan baru, yaitu mengotori Kali Cikarang ditempat lainnnya,” tuturnya.
Ia pun menuding jika hal itu adalah upaya cuci tangan yang dilakukan pihak-pihak tertentu agar dianggap peduli terhadap lingkungan. “Cuci tangan karena bisa dianggap peduli lingkungan,” kata dia. (BC)