BERITACIKARANG.COM, CIKARANG PUSAT – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Cikarang melakukan penundaan kegiatan kunjungan bagi keluarga warga binaan guna mengantisipasi penyebaran Corona Virus Disease (COVID-19). Penundaan kegiatan kunjungan mulai diberlakukan sejak tanggal 18 – 31 Maret 2020.
“Penundaan kegiatan kunjungan dilakukan selama dua minggu kedepan. Upaya ini dilakukan sebagai salah bentuk antisipasi kami untuk mencegah penyebaran COVID-19 di lingkungan Lapas Cikarang,” kata Kepala Lapas Cikarang, Nur Bambang Supri Handono, Selasa (17/03).
Kendati demikian, sambungnya, dalam kurun waktu tersebut pihaknya akan memfasilitasi keluarga warga binaan melalui aplikasi zoom dari ruang pendaftaran kunjungan yang terhubung dengan ruang kunjungan gedung di dalam Lapas Cikarang.
“Selain itu, tersedia juga fasilitas video call bagi Warga Binaan untuk menjamin tetap terhubungnya komunikasi mereka dengan anggota keluarga,” tuturnya.
Nur menambahkan saat ini pihaknya juga telah memberlakukan proses screening dengan menggunakan thermogun dan proses cuci tangan menggunakan antiseptic kepada setiap pengunjung, tamu dinas maupun petugas. Sementara bagi warga binaan, mereka telah diajak untuk berolahraga rutin dibawah sinar matahari serta menjemur matras yang dijadikan tempat tidur dan pakaian secara rutin di lapangan setiap pagi.
Selain itu, sambungnya, setiap hari Jumat juga telah rutin dilakukan kegiatan bersih –bersih yang di lakukan oleh seluruh petugas dan Warga Binaan. Kegiatan bersih dilakukan dimulai dari tempat terbuka dan juga tempat tertutup seperti ruang kerja, kamar mandi, dan juga selokan-selokan di seluruh lingkungan Lapas Cikarang.
“Dengan terjaganya imunitas para warga binaan dan kebersihan lingkungan diharapkan mampu membuat kita semua terhindar paparan COVID-19. Tak hanya itu, kamipun rutin melaksanakan doa bersama, memohon dan meminta perlindungan serta pertolongan agar terhindar dari virus yang telah mewabah di negeri ini,” tandasnya. (BC)