Alat tersebut diharapkan dapat menginspirasi panitia Idul Adha yang lain. Dengan alat ini panitia tak lagi kesulitan merebahkan sapi yang akan disembelih. Terlebih alat tersebut dapat dibuat dengan memanfaatkan besi bekas yang dilas sehingga tidak mengeluarkan biaya yang sangat besar.
”Bisa ditiru kok. Cara membuatnya gampang. Pakai besi bekas bisa, tinggal dilas saja. Insya allah tugas panitia kurban akan sangat terbantu,” ungkap Sucipto. (dim)
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS