22 Qori dan Qoriah Kabupaten Bekasi Perkuat Jabar di MTQ Nasional

Sebanyak 22 orang qori dan qoriah Kabupaten Bekasi memperkuat kafilah Jawa Barat (Jabar) di Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Nasional ke XXX
Sebanyak 22 orang qori dan qoriah Kabupaten Bekasi memperkuat kafilah Jawa Barat (Jabar) di Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Nasional ke XXX

BERITACIKARANG.COM, CIKARANG PUSAT – Sebanyak 22 orang qori dan qoriah Kabupaten Bekasi memperkuat kafilah Provinsi Jawa Barat (Jabar) di Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Nasional ke XXX. Event tersebut digelar sejak tanggal 8 – 16 September 2024 di Kalimantan Timur.

Penjabat (Pj) Sekda Kab. Bekasi, Jaoharul Alam menyampaikan, Pemkab Bekasi memberi dukungan penuh dan berharap kafilahnya yang memperkuat Jawa Barat bisa meraih prestasi gemilang di MTQ Nasional.

Bacaan Lainnya

BACA: Ukir Sejarah Baru! Kabupaten Bekasi Juara Umum MTQ Jabar

“Kami turut hadir untuk memberikan dukungan baik moril dan materil dengan harapan mampu mengantarkan kafilah Kabupaten Bekasi meraih prestasi gemilang di MTQ Nasional,” ucapnya.

Jaoharul mengatakan, qori dan qoriah tersebut, bukan hanya menjadi harapan besar bagi Pemkab Bekasi, namun juga bagi Jawa Barat untuk mampu mengharumkan nama daerah dan menghasilkan generasi berprestasi.

“Nantinya tidak hanya Kabupaten Bekasi yang berbangga, tapi Jawa Barat pun akan bangga dengan kafilah yang berhasil mengharumkan nama daerah,” ujarnya.

Dirinya menjelaskan, keikutsertaan qori dan qoriah dalam ajang MTQ Nasional merupakan sebuah kontribusi besar untuk menunjukkan prestasi terbaik setelah sebelumnya Kabupaten Bekasi berhasil meraih Juara Umum MTQ ke-38 Tingkat Provinsi Jawa Barat tahun 2024.

“Keikutsertaan kami ini menjadi kontribusi besar bagi Kabupaten Bekasi dalam mempertahankan raihan Juara Umum pada MTQ Tingkat Provinsi Jawa Barat, sehingga akan optimis juga meraih Juara di MTQ Tingkat Nasional.” katanya.

Sementara itu, Ketua Umum LPTQ Kab Bekasi, Sri Enny Mainiarti mengungkapkan, persaingan akan sangat ketat mengingat 38 provinsi lainnya juga telah mempersiapkan diri dengan baik. Maka itu, dirinya berpesan agar para peserta tetap menjaga kekompakan, komitmen dan kesehatan selama mengikuti kompetisi, serta dalam semangat kebersamaan.

“Persaingan tentu sangat ketat mengingat ini perlombaan tingkat nasional, saya pun menghimbau para kafilah bisa semangat, dan mengikuti tata aturan yang berlaku.” tandasnya. (RIZ)

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Pos terkait