BERITACIKARANG.COM, CIKARANG BARAT – Jembatan penghubung antar kawasan yang menghubungkan Kawasan Industri MM2100 – EJIP mulai diujicobakan, Rabu (09/08).
BACA : Pemkab Siap Anggarkan Biaya Pemeliharaan Jembatan Penghubung EJIP – MM2100
Direktur Marketing MM2100, Hendra Lesmana menjelaskan dalam proses uji coba, jembatan yang melintasi Kali Cikarang itu baru bisa dilalui kendaraan ringan seperti roda dua dan roda empat dari pukul 06.00 WIB hingga pukul 18.00 WIB.
“Sekarang kami uji coba sampai jam 6 sore dan kita batasi kendaraan kecil dulu untuk mengetahui kekuatannya. Setelah semuanya berjalan lancar, maka kekurangan-kekurangan lainnya termasuk penerangan jalan akan kami tambahkan,” kata Hendra.
Penerangan jalan sendiri, sambungnya, diperidiksi baru akan rampung selama 3 bulan kedepan. “Jika sudah selesai, maka nantinya akan kita buka sampai dengan jam 10 malam,” ucapnya.
Selain penerangan jalan, fasilitas kelengkapan jembatan lainnya yang mesti dilengkapi adalah railing jembatan dan rambu (marka) jalan. “Setelah semua rampung maka akan kita buka bebas selama 24 jam,” imbuhnya.
Ia pun memastikan dengan adanya jembatan penghubung tersebut akan terjalin kerjasama yang lebih baik antar setiap kawasan industri dan membantu pemerintah mengatasi persoalan kemacetan khususnya di Kabupaten Bekasi.
“Dan tentunya kami pun berharap agar jembatan ini bisa dijaga secara bersama-sama, baik dari segi fasilitas maupun keamanan di setiap wilayahnya masing-masing,” kata dia. (BC)