BERITACIKARANG.COM, CIKARANG PUSAT – Pemerintah Kabupaten Bekasi mendorong agar Tempat Pengelolaan Sampah Terpadu (TPST) Kota Deltamas menjadi destinasi wisata industri.
BACA: TPST Kota Deltamas Jadi Angin Segar untuk Masalah Sampah di Kabupaten Bekasi
Penjabat Bupati Bekasi Dani Ramdan mengatakan hal tersebut dilakukan untuk mengedukasi secara masif terkait pengelolaan sampah bagi masyarakat.
“Pengelolaan sampah di TPST Kota Deltamas ini sudah bagus. Ini bisa menjadi wisata edukasi pengelolaan sampah terpadu dan ini menjadi penting. Jadi saya sampaikan juga ke Dinas Pariwisata bahwa wisata industri itu bukan hanya factory visit, tetapi juga fasilitas lainnya, objek-objek yang memberi inspiring, ilmu pengetahuan dan wawasan,” kata Dani Ramdan.
Dani menjelaskan nantinya masyarakat diberikan edukasi terkait pengelolaan sampah, mulai organik sampai anorganik. Selain itu masyarakat juga dapat melihat sampah diolah menjadi menjadi energy terbarukan, yakni refuse derived fuel (RDF) sebagai bahan bakar alternatif pengganti batubara yang nantinya dikirimkan ke pabrik-pabrik.
“Seperti ini kan anak-anak mudah-mudahan jadi terinspirasi. Ternyata sampah kalau diolah bisa menjadi barang berharga, memiliki nilai ekonomis. Mungkin nanti ada solar panel juga terkait pemanfaat energi surya. Mudah-mudahan ini semua nantinya bisa menjadi objek-objek wisata industri,” kata dia. (DIM)
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS