Ruko Wimbledon juga dilengkapi sejumlah fasilitas di sekitarnya yang memberikan nilai tambah untuk investasi jangka panjang. Tidak hanya itu, captive market di sekitar lokasi dapat menjadi hal yang pantas dipertimbangkan. Yakni 10.000 penghuni di sekitar kawasan Sport City serta potensi market dari pengembangan Jababeka kedepan.
Ruko Wimbledon Jababeka Startegis
Ruko Wimbledon berada di lokasi strategis dengan kemudahan aksesibilitas dan menjadi akses penghubung utama menuju pantura. Setidaknya tercatat lebih dari 30.000 kendaraan setiap harinya melalui kawasan ini dan akan terus meningkat seiring perkembangan kawasan. Ruko Wimbledon juga dapat ditempuh melalui 3 akses tol, Cikarang Barat, Cikarang Utara dan Cibatu ditambah lokasi yang berdekatan dengan Stasiun Cikarang.
Lokasi strategis serta captive market yang besar menjadi hal utama yang dihadirkan Ruko Wimbledon kepada pelaku bisnis dan investor. “Kami meyakini bahwa Ruko Wimbledon dapat memberikan yield dan capital gain yang sangat menggiurkan bagi para investor,” ungkap Eric.
Kini Jababeka tengah membuka tahap pertama dari Ruko Wimbledon dengan harga mulai Rp1,7 miliar. Pelaku bisnis dan investor dapat memilih kedua tipe Ruko Wimbledon. Yakni tipe sudut dengan ukuran LT/LB 60/100 dan tipe standar dengan ukuran ukuran LT/LB 48/80.
“Kami membuka peluang yang sangat terbatas kali ini, dimana hanya 12 unit pertama yang secara eksklusif kami tawarkan kepada Bapak dan Ibu semua” tambah Eric.
Dirinya menambahkan bahawa pengembangan Kota Jababeka tidak hanya sampai di sini saja. Masih banyak pengembangan dan inovasi yang tengah dikembangkan oleh Jababeka seiring dengan pertumbuhan kawasan di Koridor Timur Jakarta. (***)
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS