Puluhan Pelajar Ikuti Sosialisasi Wawasan Kebangsaan dan Bahaya Kenakalan Remaja di SMP Negeri 2 Cibarusah

wawasan-kebangsaan-kodim
wawasan-kebangsaan-kodim

BERITACIKARANG.COM, CIBARUSAH – Di Hari ke 4 Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 97, selain melakukan kegiatan fisik berupa pemadatan jalan sepanjang 200 meter di Kp. Bedeng, RT02/02 Desa Ridogalih, Kecamatan Cibarusah, Kodim 0509 Kabupaten Bekasi juga melakukan kegiatan non fisik.

BACA : Hari Ke 4 TMMD, Pemadatan Jalan di Desa Ridogalih Sudah 200 Meter

Kegiatan non fisik tersebut berupa sosialisasi dan penyampaian materi wawasan kebangsaan dan bahaya kenakalan remaja kepada puluhan pelajar di SMP Negeri 2 Cibarusah.

“Jadi selain melakukan kegiatan fisik, dihari ke 4 TMMD ini kita juga melakukan kegiatan non fisik berupa penyampaian materi wawasan kebangsaan dan bahaya kenalan remaja,” kata Dandim 0509/Kab Bekasi, Letkol Czi Zulhadrie S Mara melalui Pasiter Kodim 0509/Kab Bekasi, Kapten Czi Jarmadi, Sabtu (24/09).

Adapun sosialisasi tersebut disampaikan langsung oleh anggota TNI yaitu Kapten Arh. Made dan perwakilan sekolah yaitu Maman Hidayat selaku Wakil Kepala Sekolah. “Alhamdulillah, puluhan pelajar SMP tersebut, cukup antusias mendengarkan materi yang disampaikan tersebut,” kata dia. (BC)

Pos terkait