Popda XII Kabupaten Bekasi Siap Digelar, 16 Cabang Olahraga Akan Dipertandingan

Pembukaan POPDA XI Tahun 2022
Pembukaan POPDA XI Tahun 2022

BERITACIKARANG.COM, CIKARANG UTARA  – Dinas Budaya Pemuda dan Olahraga (Disbudpora) Kabupaten Bekasi terus mematangkan persiapan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) XII tahun 2024. Ajang olahraga bergengsi tingkat pelajar ini akan dimulai dalam waktu dekat dengan mempertandingkan 16 cabang olahraga (Cabor) yang diikuti atlet-atlet muda dari 23 kecamatan.

BACA: Top! Siswa SMAN 1 Cikarang Pusat Borong 4 Medali Emas di Popda XIII Jabar

Bacaan Lainnya

Kepala Disbudpora Iman Nugraha mengatakan pihaknya telah menggelar rapat koordinasi (Rakor) baik bersama jajaran Forkopimda maupun pengurus 16 cabor yang dipertandingkan pada Popda XII.  Terdiri dari Cabor Atletik, Bola Basket, Bola Voli Indoor, Bola Voli Pasir, Bulutangkis, Gulat, Judo, Karate, Kempo, Panahan, Panjat Tebing, Pencak Silat, Renang, Sepakbola, Tarung Drajat hingga Taekwondo.

“Rakor dilakukan guna kelancaran olahraga multi event tingkat pelajar tingkat daerah Kabupaten Bekasi,” ujar Iman Nugraha, Jum’at (05/07).

Iman menegaskan, Popda bukan hanya ajang kompetisi, melainkan juga wadah seleksi untuk menemukan atlet berpotensi yang akan mewakili Kabupaten Bekasi di ajang Popda tingkat Provinsi Jawa Barat tahun 2025.

“Atlet Kabupaten Bekasi saat ini menjadi barometer dan menjadi andalan Jawa Barat di PON. Untuk tingkat pelajar juga sudah menunjukan prestasinya dengan meraih juara umum di Popwilda Jawa Barat 2024,” katanya.

Kepala Bidang Pembudayaan Olahraga, Disbudpora, Yudi Candra Permana mengatakan saat ini para pengurus cabor telah mempersiapkan atlet di setiap kecamatan. Adapun persyararan administrasi yang utama yakni pelajar asli Kabupaten Bekasi, surat keterangan sekolah dan lain sebagainya.

“Melalui Popda ini, atlet potensial di tiap kecamatan akan terjaring. Sejauh ini, hasil data sementara sedikitnya sudah 1.200 antlet yang terdata tiap cabang olahraga. Semoga masih bisa terus bertambah,” kata dia. (RIZ)

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Pos terkait