BERITACIKARANG.COM, CIKARANG UTARA – Kapolres Metro Bekasi, Kombespol Asep Adi Saputra memastikan kepolisian siap mengamankan arus balik lebaran 2017. Sejumlah langkah pengamanan sudah disiapkan untuk memastikan arus balik lancar.
“Hari ini kami mengecek empat tempat, yaitu parking bay kilometer 34, rest area km 32, Gerbang Tol Cikarang Utama dan seberang rest area km 19 untuk persiapan arus balik semuanya telah siap. Petugas kami pun sudah disiapkan,” ucap Kombespol Asep Adi Saputra, Kamis (29/06).
Dijelaskan olehnya, proses pengamanan arus balik tidak hanya dilakukan di Tol Jakarta Cikampek, melakinkan juga jalur lainnya yang dilalui pengendara yang mengarah ke Jakarta seperti di Jl. Inspeksi Kalimalang dan Jalur Pantura.
Ia mengingatkan pemudik agar tidak memaksakan diri dalam perjalanan. Apabila sudah letih, sebaiknya istirahat di lokasi yang telah tersedia. Pasalnya, kata Asep, perjalanan pulang lebih melelahkan ketimbang keberangkatan.
“Lebih baik terlambat sampai tujuan dari pada tidak pernah sampai tujuan, Lebih waspada dan hati-hati di jalan. Kemudian, patuhi semua rambu-rambu lalu lintas demi keselamatan. Kami juga sudah siapkan sejumlah skenario untuk memberi kenyaman kepada pengendara dalam perjalanan,” ucapnya. (BC)