BERITACIKARANG.COM, CIBITUNG – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bekasi, Obon Tabroni dan Bambang Sumaryono (OBAMA) mempunyai cara tersendiri untuk menjaring massa pemilihnya. Tanpa mengabaikan pemilih lainnya, mereka juga memfokuskan untuk membidik kaum ibu dan para lansia. Akibatnya, kini banyak diantara mereka yang menaruh harapan dan memberikan dukungannya terhadap pasangan yang maju dari jalur independen itu.
Hal ini seperti yang dilakukan Aki Yanto (54) warga Desa Lengah Jaya, Kecamatan Cabangbungin. Ia sengaja datang untuk menemui pasangan OBAMA menggunakan sepeda motor dan mengaku akan memberikan dukungan bagi pasangan nomor urut tiga itu di Pilkada 15 Februari 2017 mendatang.
“Moga-moga aja kalo dari independen mah bisa amanah dan nggak tebar janji kayak yang di partai. Dari dulu janji dan janji,” kata kakek bercucu dua itu, Kamis (15/12).
Sementara itu Bambang Sumaryono mengatakan dukungan yang diberikan baik dari kaum ibu maupun dari para lansia, tidak lepas dari kerja keras yang dilakukan oleh relawan Obama.
“Pendukung saya, justru banyaknya ibu-ibu dan aki-aki. Saya fokuskan disitu karena pengalaman mereka sudah membuktikan dan merasakan langsung pemerintahan sebelum-sebelumnya,” kata Bambang.
Ia pun mengaku salut dengan dukungan tersebut, khususnya yang diberikan oleh para lansia. Pasalnya, di usianya yang memasuki senja, kepedulian mereka terhadap Kabupaten Bekasi masih cukup tinggi.
“Kadang saya kasihan dengan kondisi fisiknya nanti, karena ada yang beberapa kali menemui saya langsung dengan berkendara dari rumahnya. Padahal jaraknya jauh,” kata dia.
Kedatangan mereka, sambungnya, tidak lain adalah untuk menyampaikan keinginan dan harapannya agar Kabupaten Bekasi kedepannya menjadi lebih baik. (BC)