BERITACIKARANG.COM, CIKARANG SELATAN – Pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Bekasi, Dani Ramdan – Romli HM resmi mengantongi rekomendasi Partai Gelora untuk maju di Pilkada Kabupaten Bekasi.
Hal itu ditandai dengan penyerahan Formulir B Persetujuan Partai Politik KWK (B1-KWK) yang diserahkan langsung Ketua Umum Partai Gelora Anies Matta kepada Dani Ramdan, Rabu (28/08) malam.
BACA: Golkar Jadi Kartu Truf di Pilkada Kabupaten Bekasi
Ketua DPD Partai Gelora Kabupaten Bekasi, Nur Cholis mengatakan rekomendasi tersebut diberikan lantaran pasangan Dani – Romli merupakan kombinasi yang ideal untuk Pilkada Kabupaten Bekasi.
Perpaduan antara birokrat dan politisi ini diyakini bisa unggul dan mampu membawa kemajuan yang signifikan bagi Bumi Swatantra Wibawamukti.
“Kombinasi ini memiliki kekuatan politik yang mumpuni dan potensi kuat untuk menang di Pilkada Kabupaten Bekasi,” kata Nur Cholis.
Menurutnya, berbekal pengalaman sebagai ASN di Provinsi Jawa Barat dan hampir 3 tahun lamanya menjabat sebagai Pj Bupati Bekasi, Dani Ramdan memiliki kemampuan mumpuni untuk mengoptimalkan atau menggali pendapatan asli daerah (PAD) yang ada untuk dapat dijadikan sebagai sumber pembangunan di Kabupaten Bekasi.
“Karena dengan adanya PAD yang sangat maksimal pasti akan berpengaruh terhadap pembangunan di Kabupaten Bekasi dan kesejahteraan masyarakatnya,” kata dia.
Pemilihan Romli sebagai pasangan juga dinilai strategis. Sebab, Romli dikenal sebagai politisi senior dan memiliki kemampuan yang baik dalam membangun komunikasi politik lintas parpol.
“Sangat mungkin beliau menjadi jangkar untuk menjaga kondisi politik di Kabupaten Bekasi stabil dan kondusif, sehingga pembangunan di Kabupaten Bekasi tidak ada kendala” ucapnya.
Selain itu, rekomendasi yang diberikan juga tidak lepas dari elektabilitas Dani Ramdan yang unggul di masyarakat. Hal itulah yang menjadi salah satu faktor utama Partai Gelora memberikan dukungan penuh kepada pasangan ini.
“Insya allah kami dari Partai Gelora akan berusaha untuk bisa memenangkan Dani – Romli di Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bekasi pada Pilkada kali ini,” kata dia.
Diketahui, selain Partai Gelora, pasangan Dani Ramdan – Romli yang sebelumnya telah mendapatkan dukungan dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Demokrat ini juga telah mendapatkan rekomendasi dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dan Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura).
Pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Bekasi ini rencananya akan didaftarkan sebagai peserta Pilkada ke KPU Kabupaten Bekasi pada Kamis 29 Agustus 2024 besok. (RIZ)
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS