Kerjasama dengan Swasta, Dishub Kabupaten Bekasi Optimis Tingkatkan PAD Parkir

BERITACIKARANG.COM, CIKARANG PUSAT – Sebagai upaya untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari retribusi parkir, Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bekasi akan bekerjasama dengan pihak swasta untuk mengelola lahan parkir di Kabupaten Bekasi.

BACA : Dewan Geram, PAD dari Parkir di Kabupaten Bekasi Minim

Bacaan Lainnya

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bekasi, M. Suhup  mengatakan kerjasama tersebut direncanakan dimulai bulan Mei 2017 mendatang dan akan diujicobakan selama 6 bulan mendatang.

“Perjanjian kerjasama dengan pihak ketiga sudah ada. Nah nanti kita mau bikin MoU nih selama  6 bulan uji coba untuk pengelolaan parkir,” kata Suhup, Selasa (04/04).

Ia menjelaskan bahwa ada sekitar 39 titik lokasi parkir di sejumlah wilayah di Kabupaten Bekasi yang akan dikelola oleh pihak swasta dalam tahap uji coba pengelolaan parkir tersebut.

“Sistemnya parkir of the street dan parkir on the street. Dibahu-bahu jalan, terutama pengelolaan parkir itu akan dilakukan di tanah fasos fasum kemudian di terminal dan di tepi jalan,” ungkapnya.

Adapun pembagian hasil adalah 70 : 30. “Kita 30% dan mereka 70% karena yang menyiapkan sarana prasarana itu mereka semua, termasuk SDM. Kita hanya berharap jukir-jukir yang sudah ada diberdayakan,” imbuhnya.

Ia pun optimis sistem tersebut akan meningkatkan PAD Kabupaten Bekasi dari yang sebelumnya Rp. 70 juta/ tahun menjadi 1,5 hingga 2 miliar pertahun. “Tetapi karena baru uji coba nanti kita liat dulu hasilnya seperti apa, mudah-mudahan bulan depan sudah bisa kita kerjasamakan,” ucapnya. (BC)

Pos terkait