Golkar Resmi Rekomendasikan Dua Nama Ini Sebagai Calon Wakil Bupati Bekasi

BERITACIKARANG.COM, CIKARANG PUSAT – Wakil Ketua DPD Golkar Jawa Barat, MQ Iswara menegaskan DPP Partai Golkar telah mengeluarkan Surat Keputusan (SK) yang berisi dua nama Calon Wakil Bupati Bekasi sisa masa jabatan 2017-2022.

BACA: Tata Cara Pemilihan Wakil Bupati Bekasi Diparipurnakan, Ini Rekomendasi Anggota Dewan

Bacaan Lainnya

Surat Keputusan itu bahkan telah diserahkan secara langsung kepada Plt Ketua DPD Golkar Kabupaten Bekasi sekaligus Bupati Bekasi, Eka Supria Atmaja.

“SK dari DPP mengenai usulan dua nama calon Wakil Bupati baru saja saya serahkan kepada Pak Eka di rumahnya, jam 10 tadi,” kata MQ Iswara, Jum’at (19/07) malam.

Adapun dua nama yang direkomendasikan dalam SK tersebut adalah Tuti Nurcholifah Yasin dan Ahmad Marjuki. “Jadi sekarang sudah menjadi tugas Pak Eka untuk menindaklanjutinya,” ungkapnya.

Dari kabar yang diterimanya, dalam waktu dekat SK untuk dua nama yang sama juga akan dikeluarkan oleh DPP partai koalisi lainnya seperti PAN, Nasdem dan Hanura.

“Infonya seperti itu. Pak Jamil (Ketua DPD PAN Kabupaten Bekasi-red), Pak Teten (Ketua NasDem Kabupaten Bekasi-red) juga lagi di DPP. Jadi sekarang tinggal nunggu SK DPP yang lainnya saja,” kata dia. (BC)

Pos terkait