Ada Proyek Bendungan Kali CBL, Jalan Alternatif Menuju Kebon Kopi Ditutup Sampai Desember 2025

- Jalan alternatif menuju Kebon Kopi atau Jl. KH Fudholi di Desa Karang Asih, Kecamatan Cikarang Utara, resmi ditutup hingga 25 Desember 2025. Penutupan ini dilakukan untuk mendukung pembangunan Bendungan Kali CBL (BSH 0) yang sedang berlangsung.
- Jalan alternatif menuju Kebon Kopi atau Jl. KH Fudholi di Desa Karang Asih, Kecamatan Cikarang Utara, resmi ditutup hingga 25 Desember 2025. Penutupan ini dilakukan untuk mendukung pembangunan Bendungan Kali CBL (BSH 0) yang sedang berlangsung.

BERITACIKARANG.COM, CIKARANG UTARA – Jalan alternatif menuju Kebon Kopi atau Jl. KH Fudholi di Desa Karang Asih, Kecamatan Cikarang Utara, resmi ditutup hingga 25 Desember 2025. Penutupan ini dilakukan untuk mendukung pembangunan Bendungan Kali CBL (BSH 0) yang sedang berlangsung.

Selama masa pembangunan, arus lalu lintas dari arah Jalan Inspeksi Kali CBL menuju Kebon Kopi atau sebaliknya akan dialihkan melalui Jl. H. Oemar Said Cokrominoto dan Jl. KH. Asnawi. Langkah ini diambil untuk memastikan kelancaran proyek serta keselamatan pengguna jalan.

Bacaan Lainnya

BACA: Bendungan Kali CBL Bakal Dibangun, 43 Bangli Ditertibkan

Joko Dwi Priyono, perwakilan dari Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Citarum, menyampaikan bahwa pembangunan bendungan ini merupakan bagian dari arahan Presiden yang bertujuan untuk memperkuat ketahanan pangan melalui penyediaan sarana irigasi yang memadai.

“Kami berkoordinasi dengan instansi terkait di Kabupaten Bekasi untuk menormalisasi area sungai sehingga air dapat dialirkan ke lahan-lahan pertanian yang selama ini mengalami kekeringan,” ujarnya, Rabu (16/04).

Pekerjaan fisik pembangunan bendungan ini ditargetkan selesai dalam sembilan bulan ke depan, tepatnya pada akhir Desember 2025. Joko berharap kolaborasi ini dapat membawa perubahan signifikan, seperti mengurangi risiko banjir di Kabupaten Bekasi, memastikan kelancaran pertanian tanpa kekurangan air, dan mencapai swasembada pangan secara nyata.

Dengan adanya proyek ini, diharapkan Kabupaten Bekasi dapat menikmati manfaat jangka panjang dari infrastruktur yang lebih baik dan ketahanan pangan yang lebih kuat. Masyarakat diimbau untuk bersabar dan mengikuti pengalihan arus lalu lintas selama proyek berlangsung. (DIM)

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Pos terkait