BERITACIKARANG.COM, CIKARANG SELATAN – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bekasi telah mendata jumlah bangunan yang terdampak longsor Kampung Cicadas RT 06 RW 03, Desa Sukaresmi, Kecamatan Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi. Dari hasil pendataan, terdapat 11 rumah dan 77 kontrakan yang terdampak.
“Karena menghitung nilai kerugian itu kita pakai ukuran rumahnya, jenis bangunan nya apakah permanen atau semi permanen, kondisinya rusak berat kah, rusak ringan kah dan rusak sedang kah. Jadi kalau di total dengan nilai kerugiannya termasuk kerusakan yang sedang dan ringan, ya bisa mencapai Rp 500 jutaan,” kata Irwandi, Tim Bidang Rehabilitasi dan Rekonstruksi BPBD Kabupaten Bekasi usai mendata bangunan yang terdampak longsor di lokasi belum lama ini.
Ia mengatakan, setelah melakukan pendataan dan penghitungan jumlah kerugian. Pihaknya akan membuat laporan kepada pimpinan untuk disampaikan kepada Pj Bupati Bekasi. “Nanti hasil hitungan kami (BPBD,red) itu akan kita rekomendasikan ke dinas terkait,” ucapnya.
Disamping mendata jumlah kerusakan bangunan, Pemerintah Daerah juga mendorong pihak swasta dalam hal ini Kawasan EJIP bisa membantu penanganan longsor di Kampung Cicadas, Desa Sukaresmi, Kecamatan Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi. Sebab lokasi longsor berbatasan langsung dengan Kawasan EJIP.
BACA: Tak Kunjung Ditangani, Warga Sukaresmi Masih Dihantui Longsor Susulan
“Mudah-mudahan Kawasan Ejip juga bisa membantu hasil dari dorongan kita selaku Pemerintah Daerah, Kecamatan, dan juga kepala desa setempat untuk membantu atau memberikan kontribusinya kepada warga yang terdampak longsor,” tandasnya.
Diketahui, longsor yang terjadi di Kampung Cicadas RT 06 RW 03, Desa Sukaresmi, Kecamatan Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi terjadi pada 17 April 2021. Sayangnya, tiga tahun berlalu hingga saat ini penanganannya masih belum ada kejelasan. Kontur tanah yang labil membuat dampak longsor di lokasi tersebut berpotensi terus meluas, terutama di saat musim penghujan seperti saat ini. (DIM)
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS