Jelang Pilkades, Pengurus Ormas dan LSM di Kabupaten Bekasi Dikumpulkan

BERITACIKARANG.COM, CIKARANG PUSAT – Menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak yang akan digelar pada tanggal 20 Desember 2020, Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Bekasi  mengumpulkan puluhan pengurus Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) dan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) yang ada di Kabupaten Bekasi. Pertemuan tersebut dilaksanakan di Aula Babinsa Kodim 0509/Kab.Bekasi, Komplek Perkantoran Pemkab Bekasi, Jum’at (18/12).

Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja mengatakan salah satu peran Pemerintah Daerah yakni terus berupaya mewujudkan persatuan dan kesatuan. Untuk itu, dirinya sangat mengapresiasi Komandan Kodim 0509/Kab.Bekasi yang telah menyelenggarakan kegiatan ini.

Bacaan Lainnya

“Dengan silaturahmi ini mudah-mudahan bisa terjalin komunikasi yang baik antara Forkopimda dengan seluruh jajaran Ormas dan LSM serta bekerjasama membangun Kabupaten Bekasi yang semakin kompak, aman dan damai,” ujarnya.

Pada kesempatan itu, Eka juga mengajak agar semua elemen masyarakat dapat menjalankan kebersamaan pada setiap kegiatan termasuk pada perhelatan Pilkades 20 Desember 2020.

“Tentu saja yang namanya pemilihan pasti ada yang menang dan ada yang kalah. Saya meminta semuanya harus siap menerima apapun hasilnya nanti dan jangan ciptakan keresahan. Mudah – mudahan proses Pilkades nantinya benar-benar tercipta suasana kondusif serta berlangsung aman dan damai,” katanya.

Sementara itu, Komandan Kodim 0509/Kab.Bekasi Letkol Kav. Tofan Tri Anggoro mengatakan, pertemuan ini  digelar untuk mengoptimalkan kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) dalam semua kegiatan yang digelar Pemerintah Daerah agar berjalan kondusif khususnya dalam menghadapi Pilkades, Perayaan Hari Natal dan Tahun Baru.

“Untuk saat ini situasi masih cukup aman, dan terkendali. Saya berharap ini bisa kita pertahankan sampai dengan akhir tahun nanti. Sehingga tidak ada gejolak apapaun dan masyarakatpun bisa beraktifitas dengan normal, apalagi saat ini kita dalam menghadapi pandemi Covid-19,” tandasnya. (***)

Pos terkait