Gotong Royong Bersihkan Sungai Kalimalang

Kepala Kepolisian Sektor Cikarang Pusat, AKP Somantri saat ikut terlibat gotong royong membersihkan sampah di Sungai Kalimalang, Jum'at (14/02) pagi.
Kepala Kepolisian Sektor Cikarang Pusat, AKP Somantri saat ikut terlibat gotong royong membersihkan sampah di Sungai Kalimalang, Jum'at (14/02) pagi.

BERITACIKARANG.COM, CIKARANG PUSAT – Kerjasama Polri, TNI dan Pemerintah Kabupaten Bekasi beserta warga patut diacungi jempol dalam bergotong royong. Hal ini seperti yang terlihat dalam kegiatan bakti sosial dalam rangka membersihkan Sungai Kalimalang di wilayah Kecamatan Cikarang Pusat, Jum’at (14/02) pagi.

Dalam kegiatan yang dipimpin Wakil Kepala Kepolisian Resor Metro Bekasi, AKBP Lutfhie Sulistiwan itu, ratusan personil yang terdiri dari unsur Polri, TNI, Pemerintah Kabupaten Bekasi maupun warga sekitar bahu-membahu dan penuh semangat membersihkan rumput maupun sampah yang menyumbat aliran Sungai Kalimalang serta berpotensi menimbulkan banjir.

Bacaan Lainnya

“Hari ini kita melaksanakan tugas mulia, yaitu memberishkan Sungai Kalimalang. Kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi banjir saat intensitas hujan sedang tinggi,” kata AKBP Lutfhie Sulistiwan.

Selain itu, kegiatan juga dilakukan  dalam rangka mewujudkan percepatan pembangungan yang ada di wilayah Kabupaten Bekasi. Hal ini sesuai intuksi yang disampaikan oleh Kepala Kepolisian Resor Metro Bekasi, Kombes Hendra Gunawan dan Bupati Bekasi, Eka Supria Atmaja.

“Karena bagaimana bisa percepatan pembangunan tercipta apabila kita masih berkutat dengan masalah banjir. Walaupun apa yang kami lakukan ini tidak seberapa besar, namun kami berharap kegiatan ini dapat bermanfaat bagi lingkungan sekitar,” tuturnya.

Sementara itu Kepala Kepolisian Sektor Cikarang Pusat, AKP Somantri menambahkan personil yang terlibat dalam kegiatan ini sebanyak kurang lebih 166 orang. Mereka terdiri dari personil Batalyon D Brimob Polres Metro Bekasi, Samapta Polres Metro Bekasi, Kodim 0509 Kabupaten Bekasi, Satpol PP Kabupaten Bekasi, BPBD Kabupaten Bekasi, Muspika Kecamatan Cikarang Pusat, Perangkat Desa Hegarmukti serta masyarakat sekitar.

“Sasaran kegiatan ini adalah tumpukan sampah, maupun rerumputan yang ada di bantaran Sungai Kalimalang, khususnya yang ada di Wilayah Kecamatan Cikarang Pusat,” tuturnya.

Selain melakukan  bakti sosial dengan bergotong royong memberiskan Sungai Kalimalang, kegiatan ini juga disispi dengan pelatihan pencarian dan penyelamatan (SAR) dalam rangka mengantisipasi datangnya musibah banjir di wilayah Kabupaten Bekasi. (BC)

Pos terkait