Taman dan Mall di Kabupaten Bekasi Jadi Tempat Favorit Bolos Sekolah

Tim Polwan Sahabat Remaja 2018 saat menyambangi sejumlah pelajar yang kepergok bolos di area Taman Sehati, Senin (05/03) pagi.
Tim Polwan Sahabat Remaja 2018 saat menyambangi sejumlah pelajar yang kepergok bolos di area Taman Sehati, Senin (05/03) pagi.

BERITACIKARANG.COM, CIKARANG UTARA – Sejumlah pelajar terjaring operasi yang dilakukan Polisi Wanita (Polwan) Polres Metro Bekasi dalam program Polwan Sahabat Remaja 2018 di sejumlah titik di Kabupaten Bekasi. Pelajar yang terjaring adalah adalah pelajar yang bolos atau bekeliaran saat jam sekolah.

Kanit Bintibmas Polres Metro Bekasi, AKP. Endang Longla menjelaskan operasi dilakukan di Taman Sehati, mall atau pusat perbelanjaan serta sejumlah warung dan tempat-tempat strategis lainnya di Kabupaten Bekasi yang kerap dijadikan sebagai tempat nongkrong pelajar.

“Jadi dalam program Polwan Sahabat Remaja ini kita menyasar Pelajar SMP, SMA atau SMK dan sederajat yang meninggalkan sekolah pada saat jam pelajaran berlangsung,” kata AKP. Endang Longla, Senin (05/03).

Dari hasil operasi yang dilakukan sejak pukul 10.00 WIB itu, petugas memergoki dua orang pelajar SMK Sunan Gunung Jati Karawang  yang kedapatan bolos sekolah dan tengah duduk santai di Taman Sehati.

Selain itu, petugas juga mendapati dua orang pelajar SMPN 1 Cikarang Utara sedang belanja barang perlengkapan sekolah di salah satu mall di Cikarang Selatan dan dan satu orang pelajar SMAN 1 Setu yang asyik bermain di Timezone.

“Kita merangkul mereka memberikan himbauan Kamtibmas,  pencerahan serta penjelasan yang memotivasi melalui pendekatan Apreciative Inquary sebagai ibu, kakak, teman dan sahabat  agar mereka mau berjanji untuk tidak mengulangi perbuatannya lagi,” ungkapnya.

Para pelajar yang terjaring operasi lalu diminta untuk tanda tangan tangan sebagai bentuk kesepakatan mereka untuk tidak mengulangi perbuatannya lagi baik bolos sekolah maupun pergi ke tempat-tempat umum dengan menggunakan seragam atau pakaian sekolah. (BC)

Pos terkait