Pansus LKPj : Pengadaan Truk Pengangkut Sampah Pasar dianggarkan Kembali Tahun 2017

Anggota Pansus LKPj Bupati Bekasi 2015, H. Teten Kamaluddin, SH.
Anggota Pansus LKPj Bupati Bekasi 2015, H. Kardin.

BERITACIKARANG.COM, CIBITUNG – Panitia Khusus (Pansus) Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) Bupati Bekasi 2015 hari ini, Kamis (14/04) melakukan kunjungan ke Pasar Induk Cibitung.

Dari hasil kunjungan tersebut, Pansus LKPj Bupati Bekasi 2015 menyoroti permasalahan sampah yang menumpuk di Pasar Induk Cibitung.

Bacaan Lainnya

H. Kardin, anggota Pansus LKPj Bupati Bekasi 2015 saat ditemui di gedung DPRD mengatakan bahwa kurangnya armada berupa truk pengangkut sampah milik pemerintah Kabupaten Bekasi melalaui Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Pasar (Diperindagsar) mengakibatkan terjadinya penumpukan sampah di pasar tersebut.

“Pengadaan truk pengangkut sampah saat ini sudah urgent dan sudah harus secepatnya diadakan oleh Pemerintah Kabupaten Bekasi untuk mengangkut sampah di pasar-pasar tersebut supaya tidak menumpuk,” ungkap Teten Kamaluddin SH, anggota Pansus LKPj Bupati Bekasi 2015 saat ditemui di gedung DPRD.

Ia menjelaskan bahwa sebetulnya Pemerintah Kabupaten Bekasi sudah menganggarkan pengadaan truk sampah sebanyak 6 buah melalui APBD namun harganya tidak sesuai dengan E-Katalog sebelumnya.

“Pengadaan truk pengangkut sampah pasar tidak terserap di anggaran tahun ini karena tidak sesuai dengan yang ada di E-katalog dan akan dianggarkan kembali di tahun 2017 nanti,” jelasnya. (DB)

Pos terkait